Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2018

Perjalanan Kuliah

Waktu ambil S1 dulu, saya menuruti pilihan ortu saya, "Teknik Informatika". Dan, lulus... Padahal saya nggak minat sama sekali dan udah diwanti tentor bimbel kalau jurusan itu isinya ya... Ada Matematika yang notabene bukan teman baik saya. Di semester awal, saya "cuma" dapet indeks prestasi sebesar 2,5. Satu-satunya nilai A adalah bahasa Inggris, sisanya...  B dan C. Terutama nilai C, wah.. Bertaburan. Semester duanya juga gitu, 2,75 kalau tidak salah ingat (?). C bertebaran dengan cantik terutama di pelajaran perogramman dan fisika. Lebih parah di semester tiga, ada nilai D (Statistika Komputasi). My God, saya memang berusaha untuk jadi anak baik (bikin tugas, dateng nggak pernah telat, nggak berulah) tapi... Emang kapasitas otak tak memadai. Semester empat, nilai saya mulai membaik dengan semua nilai "B". Sejak itu, saya tidak pernah lagi merasakan nilai C (alhamdulilah yak). Meski masih tidak merasa senang berada di jurusan itu, saya punya alasan lain